MINAHASA – Rektor Universitas Negeri Manado (Unima), Prof. Dr. Deitje Adolfien Katuuk, M.Pd., mengucapkan selamat hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2024. Profesor bidang pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) ini menilai bahwa 1 Oktober memiliki makna khusus bagi bangsa Indonesia yakni Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas.
“Oleh karena itu, Unima akan terus mempertahankan Pendidikan Pancasila sebagai mata kuliah umum untuk mendukung pembangunan karakter mahasiswa Unima,” ujar Prof Dei, Selasa (1/10/2024).
Rektor Unima juga menjelaskan, melalui peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2024 ini bisa menjadi momentum yang tepat untuk terus meningkatkan semangat kerja bersama, bersama-sama bekerja yang berlandaskan nilai-nilai pancasila untuk mewujudkan Unima Unggah, Inovatif Berdasarkan Mapalus. (Abner)