MINAHASA – Sebanyak tujuh mahasiswa Jurusan Pendidikan Geografi (JPG) Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum (FISH) Universitas Negeri Manado (Unima) sukses meriah predikat Cum Laude.
Predikat Cum Laude atau kehormatan tersebut diberikan oleh JPG FISH Unima karena ketujuh mahasiswa ini telah berhasil menyelesaikan studinya tepat pada waktunya dengan nilai IPK diatas 3,5.
Penyerahan predikat Cum Laude ini dilaksanakan setelah ujian akhir atau ujian komprehensif, bertempat di Ruang Ujian FISH Unima.
Berikut nama-nama mahasiswa JPG FISH Unima yang meraih predikat Cum laude:
1. Indri Anggreani, S.Pd, dengan Indeks Yudisium 3,76.
2. Yopiani Telaumbanua, S.Pd, engan Indeks Yudisium 3,71
3. Eprilia G. Kantu, S.Pd, dengan Indeks Yudisium 3,69.
4. Gabriela P. R. Silele, S.Pd, dengan Indeks Yudisium 3,69.
5. Arnetha A. Sarung Allo, S.Pd, dengan Indeks Yudisium 3,66.
6. Michael Ada’ Demmanaba, S.Pd, dengan Indeks Yudisium 3,65.
7. Gabriela C. Pantouw, S.Pd, dengan Indeks Yudisium 3,63.
Adapun nama-nama yang berhasil diluluskan oleh JPG FISH Unima yang meraih predikat Sangat Memuaskan:
1. Sweeetly S. S. Suot, S.Pd, dengan Indeks Yudisium 3,58.
2. Kurniawan Demma Bone, S.Pd, dengan Indeks Yudisium 3,41.
3. Anggria M. Tulangowa,S.Pd, dengan Indeks Yudisium 3,33.
Ketua Jurusan (Kajur) Pendidikan Geografi Unima, Dr. Erick Lobja, S.Pd., M.Si,. mengatakan bahwa JPG FISH Unima sangat mendukung penuh rencana strategis Rektor Unima. Untuk itu, pihaknya terus berkomitmen dalam mewujudkan akreditasi unggul di Unima.
“Kita tau bersama bahwa Unima saat ini sedang bekerja keras agar bisa terakreditasi unggul. Untuk itu, sebagai salah satu garda terdepan, JPG FISH Unima selalu menjaga integritas dan komitmen kami bersama Rektor Unima, Prof. Dr. Deitje Adolfien Katuuk, M.Pd, untuk mewujudkan rencana strategis Unima seperti akreditasi unggul. Karena kelulusan mahasiswa ini sangat berpengaruh terhadap akreditasi yang ingin dicapai oleh Unima,” ujar Erick.
Disamping itu, alumni Universitas Merdeka Malang ini sangat mengapresiasi para dosen pembimbing dan penguji karena pencapaian mahasiswa tersebut telah lepas dari kesabaran dari para dosennya.
“Selaku Ketua Jurusan, sangat mengapresiasi rekan-rekan dosen yang telah mendidik dan membekali pengetahuan pendidikan Geografi bagi para mahasiswa JPG Unima ini. Terima kasih juga bagi para dosen pembimbing dan penguji yang telah sabar membimbing dan menguji para mahasiswa sehingga layak meraih predikat Cum Laude,” kata lelaki kelahiran Ohoitom, Maluku ini.
Jebolan Universitas Gadjah Mada ini juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada orang tua mahasiswa yang telah mempercayakan JPG FISH Unima untuk mendidik anak-anaknya sehingga menjadi seorang sarjana dengan predikat Cum Laude.
“Saya juga menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada para orang tua mahasiswa yang telah mempercayakan Unima khusus kami di JPG FISH Unima agar mendidik anak-anaknya sehingga layak menjadi seorang sarjana dan lulus dengan predikat Cum Laude atau kehormatan,” ucap Erick.
Selanjutnya, Doktor Ilmu Sosial ini juga mengaku bangga atas kerja keras para mahasiswanya sehingga bisa menyelesaikan studinya tepat pada waktu.
“Saya sangat bangga atas pencapaian para mahasiswa ini. Ini merupakan usaha dan keras mereka dalam menghadapi dinamika dan romantika yang ada di dunia kampus karena tidaklah mudah menjadi seorang sarjana,” ungkapnya.
Disisi lain, Kajur berharap kepada mahasiswanya agar tidak jumawa atas prestasi yang diraihnya saat ini melainkan menjadi motivasi baru dalam menghadapi tantangan yang lebih keras di dunia kerja nanti.
“Kami JPS FISH Unima, berharap kepada para mahasiswa ini untuk selalu rendah hati atas pencapaiannya dan semoga ilmu-ilmu yang telah diberikan oleh dosen pembimbing dan penguji bisa memberikan dampak positif bagi kemajuan pendidikan di Indonesia khusus peningkatan SDM di Provinsi Sulawesi Utara sebagai target Rektor Unima,” harap Erick.
“Dan kepada para mahasiswa JPG FISH Unima yang masih juang dalam penyelesaian studinya, semoga ini menjadi inspirasi dan motivasi bagi mereka. Karena kebanggaan orang tua mahasiswa adalah kebanggaan kami juga sebagai dosen. Sekali lagi terima kasih untuk semuanya. Selamat dan Sukses terus kedepannya,” tutupnya. (Abner)