TALAUD– Guna meminimalisir terjadinya pelanggaran oleh anggota, Polres Kepulauan Talaud menggelar Operasi Gaktibplin untuk mendisiplinkan anggotanya, Selasa,(26/3/2024), bertempat di Lapangan Apel Mapolres Kepl. Talaud.
Selesai laksanakan Apel pagi Kasi Propam Polres Kepulauan Talaud Ipda Matrial Barahama,SH bersama personil Seksi Propam Polres Kepulauan Talaud melakukan pemeriksaan kepada anggota, pemeriksaan tersebut meliputi Sikap Tampang, kelengkapan perorangan.
Kegiatan Operasi Gaktibplin tersebut dipimpin langsung oleh Kasi Propam Ipda Matrial Barahama,SH yang mewakili Kapolres Kepulauan Talaud AKBP Muhammad Chaidir,SH,SIK,MM bersama anggota Provos lainnya didampingi Kabagops AKP Jacobus Melale dan para PJU Polres.
“Giat penegakan dan penertiban disiplin (Gaktibplin) yaitu Pemeriksaan Sikap Tampang, Rambut, Gampol/Seragam serta kelengkapan bermotor dan kelengkapan diri seperti surat-surat kendaraan motor/mobil, Kartu Anggota Polri (KTA) dan KTP.”
“Tujuan Gaktibplin ini untuk meminimalisir terjadinya Pelanggaran yang dilakukan anggota Polri Polres Kepulauan Talaud”.
“Sedangkan sikap tampang anggota yang diperiksa meliputi perlengkapan seragam dinas harus sesuai dengan aturan gampol dan kerapian, potongan rambut harus rapi dan tidak boleh panjang,” ucap Ipda Matrial Barahama
Pemeriksaan gaktibplin terhadap anggota rutin dilakukan, Giat tersebut untuk mengecek kesiapan anggota dalam berdinas.
(N.Sangadi)