TALAUD – Kanit Sabhara Polsek Beo Bripka R.H Amanga S.Pd melaksanakan patroli di wilayah hukum polsek Beo, bergerak dari Mapolsek Beo dengan menggunakan R2 dinas menuju ke tempat patroli Kelurahan Beo, Pelabuhan kapal Beo,Terminal/Pertokoan Beo, Desa Matahit, Desa Tarohan / Selatan, Desa Niampak/ Utara, Desa Rusoh dan Desa Pampalu, Kamis (21/3/2024).
Menurut Kapolsek Beo Iptu Peter Nender melalui Bripka R.H Amanga mengatakan, dari hasil patrol, terpantau arus lalu lintas berjalan lancar, terciptanya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di kecamatan Beo dan Beo Selatan yang aman, serta tidak ditemukan pelanggaran hukum yang menonjol. selain itu juga Melakukan dialog dengan warga masyarakat untuk mendengar, menyerap dan mencari informasi mengenai perkembangan situasi kamtibmas diwilayah hukum polsek Beo.
” Memberikan imbauan kepada warga agar selalu mendukung kinerja kepolisian Sektor Beo dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat secara bersama-sama, juga selalu menggunakan penutup kepala helm dalam berkendara R2 dengan memakai knalpot standar sesuai spesifikasi, dan segera melaporkan ke pihak kepolisian sektor Beo apabila ada peristiwa yang menurut penilaian masyarakat dapat menimbulkan terjadinya potensi gangguan kamtibmas ke ambang gangguan dan menjadi gangguan nyata yang meluas,” tutup Amanga.
(N. Sangadi)