MINAHASA – Universitas Negeri Manado (Unima) kembali meluluskan 822 Wisudawan pada pelaksanaan wisuda semester genap tahap I tahun akademik 2023/2024, bertempat di Auditorium Walanda Maramis, Kamis (21/3/2024).
Dalam wisuda tersebut, Sekertaris Senat Unima, Prof. Dr. Beatrix Jetje Podung, M.Kes, membacakan Surat Keputusan Senat Universitas dan Ketua Senat Unima, Prof. Dr. Herry Sumual, M.Si, membuka secara langsung prosesi wisuda tersebut.
Rektor Unima, Prof. Dr. Deitje Adolfien Katuuk, M.Pd., dalam sambutan menyampaikan bahwa, momentum sukacita ini perlu disyukuri.
“Pencapian ini merupakan hasil dari kerja keras dan kerja bersama kita semuanya. Selamat atas prestasi yang dicapai turut beryukur dan bersukacita,” kata orang nomor satu di Unima.
Katuuk juga mengungkapkan bahwa acara wisuda ini sebagai bentuk pengakuan dan peneguhan lulusan perguruan tinggi, melalui wisuda ini akan kukuhkan untuk menyandang gelar akademik vocational maupun profesi.
“Tentunya ini menjadi kebanggaan para wisudawan telah menyelesaikan sebuah proses pendidikan selama bertahun-tahun, sehingga acara wisuda ini merupaka akuntabilitas publik Unima kepada pemerintah kepada masyarakat khususnya orang tua wisudawan atas kepercayaan yang di berikan kepada kami untuk mendidik saudara – saudari sekalian,” ujarnya.
Lebih lanjut, Katuuk mengaku bahwa momentum ini menjadi kebanggaan bagi Unima bisa meluluskan putra putri dari berbagai provinsi di Indonesia.
“Sungguh sangat luar biasa melalui kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) mahasiswa Unima telah di tempah dan di beri pengalaman belajar untuk mengembangkan potensi diri baik,” terangnya.
“Saya sangat bangga, hari ini kita telah di meluluskan putra putri terbaik anak bangsa dimana hampir semua provinsi berada di unima mereka telah di tempah melalui proses belajar,” kunci Katuuk.
Pada kesempatan tersebut, turut dihadiri oleh, Ketua Senat Unima, Prof. Dr. Herry Sumual, M.Si, Sekertaris Senat Unima Prof. Dr. Beatrix Jetje Podung, M.Kes, Wakil Rektor Rektor bidang Akademik Unima, Prof. Dr. Orbanus Naharia, M.Si., Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan dan Umum, Prof. Dr. Sanusi Gugule, M.Si, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja sama, Dr. Donal Ratu, MHum, Ketua SPI Prof. Dr. Philoteus Tuerah, M.Si., DEA, Dekan FT, Dr. Djubir Ruslan Eddy Kembuan, M.Pd, Dekan FIKKM, Prof. Dr. Theo W. E. Mautang, M.Kes., AIFO, Dekan FBS, Dr. Ignatius Javier C. Tuerah, S.S., M.Pd, Dekan FISH, Recky H. E. Sendow, SP., MM., Ph.D, Dekan FEB Dr. Joseph P. Kambey, MBA., Ak, Direktur Pascasarjana, Prof. Dr. Tinneke E. M. Sumual, MS, LP3M Dr. Patricia M. Silangen, S.Pd, MSi, Koordinator PPG, Prof. Dr. Cosmas Poluakan, MS, dan Kepala Humas, Drs. Titof Tulaka, SH, MAP. (***)