MINUT–Bupati Minahasa Utara yang juga Ketua Bidang Politik dan Keamanan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) mengikuti RAKERNAS XV APKASI dan Otonomi Expo (AEO) 2023.
Kegiatan yang bertempat di Nusantara Hall, ICE BSD Kamis (20/7) tersebut, dibuka langsung Wakil Presiden RI, Prof. Ma’ruf Amin dan turut dihadiri Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah, Drs. Teten Masduki, Ketua Umum APKASI Sutan Riska, Ketua KPK Firli Bahuri, beserta
pengurus Pejabat Pemerintahan Pusat, dan perwakilan kedutaan negara lain di Indonesia.
Dalam kesempatan itu Bupati JG mengatakan, rakernas tersebut membahas banyak hal termasuk persiapan menyambut Pemilu 2024.
“Jadi pemerintah kabupaten/kota dimintakan oleh pak Mendagri Tito Karnavian untuk mensukseskan Pemilu 2024 dengan mengalokasikan anggaran untuk KPU dan Bawaslu,” katanya.
Selain itu lanjut bupati, dalam kegiatan itu juga dilaksanakan APKASI Otonomi Expo yang merupakan ajang untuk memperkenalkan masing-masing produk kabupaten/kota yang ada.
“Dan minahasa utara memperkenalkan produk-produk yang kita miliki termasuk UMKM yang Dekranasda kita untuk bisa dipamerkan. Disitu juga ada investor-investor serta peluang-peluang investasi sehingga merangsang para investor ini untuk berinvestasi di Kabupaten Minut. Dalam pameran tersebut juga kami mengikutsertakan peran Elisha Gabriel Lumintang yakni pemenang Putri Otonomi Indonesia asal Minahasa Utara,” terangnya.
Sementara itu, dalam sambutan Wakil Presiden RI, Bpk Prof. Ma’ruf Amin menyampaikan apresiasi kepada pemerintah Kabupaten Se-Indonesia yang telah melahirkan ide-ide inovatif, kreatif, dan terobosan dalam percepatan pembangunan dan peningkatan pelayanan publik, termasuk dalam mempercepat penurunan angka stunting di daerah.
Wapres juga berpesan kepada pemerintah Kabupaten untuk terus meningkatkan gagasan, dan langkah inovatif baik pada tatanan kebijakan maupun penggunaan anggaran yang tepat guna untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah yang inklusif dan berkelanjutan.
Perlu diketahui bersama, Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara menampilkan produk-produk unggulan di pameran APKASI ini, dan semoga ada investor yang tertarik untuk menanamkan modalnya di Kabupaten Minahasa Utara, menampilkan potensi dan peluang investasi ini memiliki tujuan untuk memberikan gambaran dan informasi yang akurat kepada investor mengenai potensi dan peluang investasi unggulan yang ada di Kabupaten Minahasa Utara.
(***)